UPACARA SMA N 1 PATIKRAJA BERSAMA KEPOLISIAN DAERAH JAWATENGAH RESOR BANYUMAS
Senin, 2 April 2018, Guru, Karyawan, dan Siswa SMA Negeri 1 Patikraja melaksanakan upacara bersama Kepolisian Daerah Jawa Tengah Resor Banyumas, Selaku pembina adalah Bapak Kapolsek Patikraja AKP Sunarto, S.H. Pada Upacara tersebut Bapak Kapolsek Patikraja AKP Sunarto, S.H. membacakan Pidato Bapak Kepala Kepolisian Resor Banyumas AKBP Bambang Yudhantara Salamun, S.I.K.

Pidato Kepolisian Resor Banyumas AKBP Bambang Yudhantara Salamun, S.I.K. tersebut berisi ucapan terimakasih kepada seluruh warga SMA Negeri 1 Patikraja atas waktu yang diberikan kepada jajaran POLRES banyumas untuk menyampaikan himbauan KAMBTIBNAS. Menyikapi perkembangan IPTEK dan semakin kompleksnya kriminalitas dengan berbagai modus operandi, penyalahgunaan NARKOBA serta tindak pidana yang dilatar belakangi ujaran kebencian dan berita bohong (HOAX) yang dapat mengganggu situasi KAMBTIBNAS menjadi tidak aman dan kondusif, maka dirasa perlu memberikan himbauan kepada seluruh masyarakat banyumas khususnya pelajar sebagai generasi penerus bangsa.